Daging bebek goreng yang satu ini, memang mempunyai rasa yang gurih. dibandingkan dengan daging ayam goreng.
Daging bebek goreng juga mempunyai tekstur yang alot dan anyir dengan unggas lainnya. Untuk menghilangkan bau anyir pada bebek, balur bebek dengan air jeruk nipis biarkan selama ± 20 menit. Kemudian balur permukaan luar dengan garam dan merica bubuk. Untuk pemilihan daging bebek, pilih bebek yang tidak terlalu tua atau sekitar 3 bulan.
Bebek Masak Kailan, Resep Cina
Bahan-bahan:
500 gram daging bebek, potong kecil
1 ½ liter air
Minyak goreng untuk menumis
4 siung bawang putih, cincang halus
2 cm jahe, iris tipis
250 gram kailan muda, belah 2, rebus sebentar
1 sdt garam
1 sdt penyedap
1 sdm kecap asin
1 sdt merica bubuk
1 sdm maizena, larutkan dengan air
Cara Membuat :
Didihkan air, masukkan daging bebek. Masak sampai daging empuk, tiriskan
Tumis bawang putih dan jahe sampai harum, lalu masukkan daging bebek.
Tuang air kaldu bebek, aduk. Tambahkan garam, penyedap, kecap asin, merica bubuk. Masukkan kailan aduk
Tuang larutan maizena, masak dengan api kecil.
Masak sampai kuah mengental dan matang, angkat.
Demikian ,selamat mencoba resep bebek ini . . .